Apa saja Yang Bisa Didapatkan di Google Buku

Apakah anda pernah mendengar kata Google Play Books atau Google Buku?

Tentang GOOGLE BUKU

Berasal dari perusahaan Google ternama, telah meluncurkan mesin pencari buku dalam peramban Google. Setelah ada Google play store, Gmail, Google drive, Google adsense, Google play film dan kini mulai muncul Google Play Book.

 

Dalam Google play book sendiri, kita bisa melakukan pencarian buku. Selain tidak semua buku bisa kita cari dalam Google Play book, saat kita membacanya pun tidak seperti membaca ebook pada umumnya.

 

Jika kita mendownload ebook dari sebuah website dan setelah itu ebook yang kita download dapat digunakan secara offline, beda dengan ebook di Google Play Book. Ebook di Google Play Book itu sendiri tidak melulu dibaca secara offline. Pun terkadang bagian-bagian yang dibaca secara offline tidak lengkap sehingga mengharuskan kita untuk membayarnya melalui e-banking.

Apa saja Yang Bisa Didapatkan di Google Buku

 

Selain itu, ada pula beberapa ebook yang seperti dikatakan masa percobaan. Meski sudah ada berbagai website yang menawarkan beberapa pengunduhan ebook secara gratis dalam format pdf atau doc, dibuatnya Google Play Book juga ada fungsi tersendiri. Seperti:

1.  Mengunduh Buku

Sama seperti website yang menawarkan ebook gratis, fungsi Google play book juga untuk download ebook. Hanya bedanya tidak semua ebook yang disajikan bisa digunakn secara gratis. Ada beberapa ebook yang mengharuskan kita membayarnya agar tetap bisa membaca.

2. Membaca Buku

Seperti judul utamanya yang mengatas namakan Buku dan mengingat di dalam buku terdapat banyak tulisan, fungsi google play book memang untuk membaca.

3. Menerjemahkan Buku

Tidak hanya untuk mengunduh buku dan membaca buku saja. Ternyata Google play book yang canggih ini juga bisa menerjemahkan kosa kata asing yang belum kita ketahui artinya.

4. Mengutip Buku

Inilah salah satu kelebihan yang ada di Google Play Book. Isi buku bisa dikutip dengan bebas dan kita beri tanda.

 

Itulah beberapa fungsi Google Play Book. Meski sudah ada website tempat mendownload ebook, peran Google Play Book dalam era digital seperti sekarang ini juga tidak tergantikan, Gengs.